ZONALINENEWS.COM – KUPANG, Wali Kota Kupang Jefri Riwu Kore resmi launching Kelurahan Fatubesi, Kecamatan Kota Lama Kota Kupang Nusa Tenggara Timur (NTT) menjadi Kampong Kerukunan, Jumat 13 September 2019 di Gereja Ebenhezer Kupang.
Dalam sambutannya, Wali Kota Kupang Jefri riwu Kore mengungkapkan, dengan adanya kegiatan Launching Kelurahan Fatubesi Jadi Kampong Kerukunan ini merupakan salah satu awal langkah yang luar biasa bagi Pemerintah Kota (Pemkot) Kupang dalam membina kerukunan yang sudah dibina selama ini. Menurutnya, untuk menjaga satu perbedaan itu tidaklah mudah. “Jangankan kita bicara tentang perbedaan agama, kita bicara perbedaan dalam rumah kita sendiri saja sangat sulit kita untuk menjaga perbedaan itu. Karena kita tumbuh dan lahir dari berbagai persoalan yang berbeda,” kata Jefri.
Dia mengatakan, dengan persoalan yang kita hadapi saat ini apabila kerukunan ini tidak dijaga dengan baik, maka gampang dipecah beelahkan oleh orang – orang yang tidak bertangungjawab. “persatuan kita yang begitu erat ini yang kita harus jaga dengan baik,” ungkap Jefri.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Untuk menjaga kerukunan di Kota Kupang yang sudah terjalin selama ini, lanjut Jefri bukan hanya pemerintah, orang tua atau anak muda. Namun, semua elemen warga masyakat Kota Kupang harus terlibat dalam klegiatan – kegiatan positif yang selalu bisa menjaga kerukunan di Kota Kupang. “Kita tidak boleh pecah karena hanya keegoisan saja,” ujar Jefri.
Dia menjelaskan, Pemkot Kupang selalu ada didbaris terdepan untuk menjaga kerukunan umat beragama di Kota Kupang “Untuk menjkaga kerukunan ini kita semua punya tanggungjawab yang besar bersama,”pinta Jefri. (*hayer)