Zonalinenews-TTS, – Jurusan Admistrasi Bisnis, Politeknik Negeri Kupang menggelar kegiatan pengabdian masyarakat di desa Fatumnasi, kecamatan Fatumnasi, kabupaten TTS pada Sabtu, 29/11/21. Kegiatan tersebut berupa pelatihan pemasaran produk unggulan desa dan pelatihan pelaporan keuangan pada BumDes Fatumnasi.
Pada kegiatan tersebut, di serahkan juga bantuan kepada BumDes Fatumnasi berupa laptop dan printer, kamus bahasa Inggris kepada siswa dan tenda serta perlengkapan kafe kepada karang taruna setempat.
Salah satu ketua PPM Admistrasi Bisnis, Dr. Maria B. Ringa SE., MM., saat dikonfirmasi mengatakan dengan pelatihan dan bantuan yang ada diharapkan agar pihak karang taruna desa Fatumnasi bisa memasarkan produk unggulan kepada para wisatawan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat. Apalagi Fatumnasi yang baru-baru ini dinobatkan sebagai juara pertama “Surga Tersembunyi” pada API Award 2021.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
” Dengan bantuan berupa tenda dan perlengkapan kafe, diharapkan para karang taruna dapat membuka usaha kafe yg akan di jual kepada wisatawan yg akan mengunjungi destinasi wisata di Fatumnasi,” ujarnya.
Sementara itu Ketua Jurusan Admistrasi Bisnis Politeknik Negeri Kupang, Jandri D. Manafe S.Sos., MM., kembali menegaskan bahwa kegiatan tersebut adalah bentuk implementasi dari Tri Darma perguruan tinggi dan mendekatkan perguruan tinggi kepada masyarakat agar lebih memahami kebutuhan masyarakat.
Narasumber pada kegiatan tersebut adalah adalah Stela Sahetapy SE., MM., Enos Kabu SE., M.Sc., dan Dr. David Latupeirissa.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Fatumnasi, ketua Karang Taruna Desa Fatumnasi dan ketua BumDes Fatumnasi. (Ino Hano)