ZONALINENEWS –BELU,- Rapat Paripurna Istimewa Pengucapan Sumpah Janji pimpinan DPRD Kabupaten Malaka masa Jabatan 2014-2019,berlangsung di gedung DPRD Kamanasa, Betun Jumat 27 Februari 2015. Sesuai surat keputusan Gubernur Propinsi NTT No.Pem 172.1/46/II/2015 tentang peresmian pengakatan pimpinan DPRD Kabupaten Malaka masa jabatan 2014-2019 dan surat keputusan ketua No.DPRD 172.1/13/II/2015.

Penjabat Bupati Malaka, Herman Nai Ulu, SH, MHUM mengatakan dengan adanya pelantikan Ketua DPRD setidaknya sesegera mungkin untuk menyiapakan anggaran bagi daerah kita yang kita cintai ini, sebab pelantikan ini merupakan suatu sejarah menuju bagi Malaka. “ Dengan sendirinya akan diadakan persiapan untuk membangun kabupaten Malaka yg lebih baik lagi, sehingga program pemerintahan dan legislatif lebih berjalan bagus,DPRD bersama kepala daerah memiliki tanggung jawab yang sama dan merupakan parsyarat yg utama yg di amantkan oleh UUD NO.23 tahun 2003,otonomi baru kabupaten,”ungkapnya.
Malaka menurutnya merupakan salah satu kabupaten yang ikut dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)
Pada Kesempatan tersebut, Ketua DPRD Malaka Adrianus Bria Seran,SH mengatakan bahwa hari ini merupakan moment bersejarah dan bermartabat sebab yang di laksanakan hari ini merupakan tekad untuk memperjuangkan aspirasi rakyat dan menjalankan fungsi dan tugas mengesahkan tata tertib dan tugas pokok menetapkan APBD 2015. “Kabupaten Malaka merupakan bayi yang baru lahir yang membutuhkan kasih sayang dan perlindungan dengan tekad menerima tugas dan tanggung jawab yang besar dengan berkata janganlah tanyakan pada negara , tapi berbuatlah yang terbaik bagi negara sebab DPRD merupakan tanggung jawab dan tugas yg harus di emban,”katanya.(*mery)
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT