Penjabat Gubernur NTT Ayodhia Kalake Tiba di Bumi Flobamorata

- Reporter

Kamis, 7 September 2023 - 17:29

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ZONALINENEWS.COM, KUPANG – Penjabat Gubernur NTT Ayodhia Gehak Lakunamang Kalake, SH, MDC tiba di Kupang Nusa Tenggara Timur hari ini Kamis, 7 September 2023. Beliau tiba dengan Pesawat Garuda Indonesia pada pukul 13.10 WITA di Bandara El Tari Kupang.

Penjabat Gubernur Ayodhia Kalake juga didampingi istrinya yakni Ibu Sofiana Milawati Kalake yang merupakan Penjabat Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) NTT. Keduanya tampak menggunakan busana tenunan motif mabuna insana Kabupaten Timor Tengah Utara.

Penyambutan kedatangan keduanya diawali dengan tutur adat natoni (budaya sapaan adat suku timor untuk penyambutan tamu), diikuti dengan pengalungan selendang kepada Pj Gubernur oleh Sekretaris Daerah NTT Kosmas Lana, dan pengalungan kepada Pj Ketua Penggerak TP PKK oleh Ketua Dharma Wanita NTT Ibu Carolina Maria Ondok.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Selamat datang Bapak Penjabat Gubernur di Kupang Nusa Tenggara Timur,” ujar Sekda NTT Kosmas Lana sembari mengalungkan selendang ke pundak Pj Gubernur.

Rombongan kemudian diarak menuju Ruang VIP Bandara dengan diiringi tarian kataga (tarian perang asal sumba) serta tarian hedung (tarian perang asal adonara Flores Timur).

Turut hadir pada kesempatan tersebut diantaranya para Pimpinan Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah Provinsi NTT dan juga jajaran Forkopimda.

Sesampainya di VIP Bandara Penjabat Gubernur NTT beristirahat sejenak sambil berbincang bersama Sekretaris Daerah Provinsi NTT, Pimpinan Perangkat Daerah dan jajaran Forkopimda.

“Terima kasih atas penyambutannya dengan adat budaya tarian daerah. Saya bersama istri sangat senang untuk datang ke Provinsi NTT dan sebagai Penjabat Gubernur NTT maka saya siap melaksanakan tugas disini,” kata Penjabat Gubernur Ayodhia

Rombongan kemudian bertolak ke Hotel Aston untuk makan siang bersama.

Untuk diketahui, Penjabat Gubernur NTT dijadwalkan akan bertemu para tokoh agama pada sore ini, juga penyambutan oleh Keluarga besar Lamaholot pada malam nanti. (*tim)

Facebook Comments Box

Penulis : Ino

Berita Terkait

Penjabat Gubernur NTT Mengikuti Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2023
Penjabat Gubernur NTT Ayodhia Kalake menerima Kunjungan Kakanwil BPN Provinsi NTT
Si Jago Merah Lahap Habis Rumah Warga Pariti
Penjabat Gubernur NTT, Ayodhia Kalake Silaturahmi Bersama Keluarga Besar Lamaholot di Kupang
Songsong HUT Emas SMA Negeri 3 Kupang, Berikut List Acara Kegiatannya
HUT Emas SMA Negeri 3 Kupang, Ketua Panitia Harap Partisipasi Alumni
Wagub Nae Soi menghadiri Acara Launching Bank Devisa oleh Bank NTT
Tinggal di Pondok Darurat, El Asamau dan Tim Inisiatif Bangun Rumah Layak Huni Bagi Mama Yohana
Berita ini 54 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 28 September 2023 - 20:59

Awang Notoprawiro adalah Sosok yang Konsisten, Tulus, Jujur dan Tegas

Kamis, 28 September 2023 - 20:43

Tragedi Berdarah di Depan Unkris Kupang, Polisi Tetapkan Dua Orang Tersangka Baru

Kamis, 28 September 2023 - 18:27

HUTAN DIRUSAK MENGAPA KEHUTANAN ” DIAM ” SAJA.

Senin, 25 September 2023 - 19:31

Surat Terbuka Tokoh Muda Atas Pengrusakan Hutan Lindung di Kecamatan Liae

Sabtu, 23 September 2023 - 19:31

Wakil Ketua DPRD Kota Kupang Kris Baitanu Resmi Dikukuhkan Jadi Ketua AMK

Sabtu, 23 September 2023 - 16:39

Kuasa Hukum Minta Polisi Usut Nama Lain Dalam Peristiwa Berdarah di Depan Unkris Kupang

Jumat, 22 September 2023 - 10:08

Mako Polres Sabu Raijua Diresmikan Kapolda NTT

Rabu, 20 September 2023 - 20:27

Diduga Terjadi Mark – Up Kenaikan Tunjangan Tranportasi dan Sewa Rumah Dinas Bagi 37 Anggota DPRD Kota Kupang

Berita Terbaru

Ketua PAN NTT Awang Notoprawiro

Nusa Tenggara Timur

Awang Notoprawiro adalah Sosok yang Konsisten, Tulus, Jujur dan Tegas

Kamis, 28 Sep 2023 - 20:59

Nusa Tenggara Timur

HUTAN DIRUSAK MENGAPA KEHUTANAN ” DIAM ” SAJA.

Kamis, 28 Sep 2023 - 18:27