ZONALINENEWS.COM,
KUPANG – Jangkauan luas
jaringan telekomunikasi Tri di wilayah Nusa Tenggara Timur (
NTT) sudah mencapai 86 persen. Sedangkan untuk
Kota Kupang khususnya
masyarakat sudah bisa menjangkau jaringan Tri 100 persen untuk mengakses digital yang sangat bagus dan dasyat. Hal ini disampaikan District Operation Head EJ Jember &
Bali Nusra, Vega Sumampouw dalam konferensi
pers usai acara Tri Happy Ride di
Kota Kupang, Sabtu 2 September 2023.
Selain itu menurutnya, Tri juga memiliki infrastruktur yang memadai dengan sistem distribusi merata.
“Jadi kita sudah mendistribusikan prodak kita secara merata di NTT khususnya di Kota Kupang,” ungkap Vega.
Vega menyebutkan, bahwa saat ini, Tri telah memiliki Gerai 3Kiosk yang menyebar di seluruh NTT, khususnya wilayah Kota Kupang.
“3Kiosk ini merupakan lokal partner distributor sebagai media layanan resmi yang menjangkau daerah yang cukup jauh dari existing distributor untuk menjaga kontinuitas layanan,” katanya.
“Selain itu Gerai 3Kiosk ini juga sebagai bentuk salah satu bentuk membuka lapangan
kerja bagi
warga lokal di NTT,” kata Vega.
Pada kesempatan tersebut, SVP – Head of Network & Deployment, Deden Ramdhani Machdi juga menambahkan, jaringan Tri hemat & cepat ini juga sangat mendukung wisata di NTT melalui palaku
UMKM.
“Dari stabilnya jaringan Tri ini sangat berguna bagi masyarakat umum dan para
pelaku UMKM,” ungkapnya.
“Saat ini pelaku UMKM sangat melek dengan digital. Maka dengan seluruh aktifitas UMKM akan dikenal oleh dunia luar. Sehingga produk – produk UMKM yang ditawarkan itu semakin dikenal,” jelas Deden (*y3r)
Penulis : y3r
Editor : Hayer Rahman