Gandeng Kementerian Kesehatan, Anggota DPR RI Ratu Ngadu Bonu Wulla Gelar Vaksinasi Massal

- Reporter

Senin, 25 Juli 2022 - 23:13

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ZONALINENEWS.COM, KUPANGAnggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dari Nusa Tenggara Timur (NTT), Ratu Ngadu Bonu Wulla bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan menggelar kegiatan vaksinasi massal untuk dosis satu, dua dan tiga di Gedung Putih Ratu Wulla Center, Desa Wee Renna, Kecamatan Kota Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) NTT.

Menurut Ratu, peserta vaksinasi yang mendaftarkan diri lebih awal akan diberikan hadiah.

“Masyarakat yang mendaftar dengan mendapatkan nomor mudah diurutan 200, saya akan berikan penghargaan berupa hadiah,” kata Politisis Nasdem itu ketika dikonfirmasi zonalinenews.com Senin 25 Juli 2022.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dia mengatakan, pendaftaran vaksinasi tersebut dibuka sejak Senin 25 Juli hingga 4 Agustus 2022 mendatang di Gedung Putih Ratu Wulla Center.

“Jadi dari tanggal 25 Juli sampai 4 Agustus 2022 itu untuk pembukaan pendaftaran. Sedangkan untuk kegiatan vaksinasi sendiri akan digelar pada 5 Agustus hingga 13 Agustus 2022 mendatang,” ungkap Anggota Komisi IX itu.

” Selain itu kegiatan vaksinasi ini juga dilakukan dalam tiga tahap, yaitu tahap pertama tanggal 5 – 6 Agustus 2022, tahap kedua tanggal 9 – 10 Agustus 2022 dan tahap ketiga itu tanggal 12 – 13 Agustus 2022,” jelas Srikandi Nasdem itu.

Selain itu Ratu juga berharap, agar masyarakat yang belum melakukan vaksin tersebut segera mendaftarkan diri sehingga masyarakat benar – benar terhindar dari Virus Covid – 19.

“Saya berharap masyarakat yang belum melakukan vaksin dosis satu,dua dan tiga agar segera membuka diri untuk divaksin sehingga imun kita tetap kuat dan bisa terhindar dari Virus Covid 19 yang masih melanda dunia sampe saat ini, ” tutup Ratu. (*dion)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polda NTT Kerahkan 3.148 Personel Untuk Pengamanan Perayaan Paskah di Larantuka
Seorang Pemuda di Kota Kupang Ditemukan Tewas Tenggelam di Lubang Bekas Galian C
PT. Pertamina Sebut BBM di Kota Kupang Sudah Memenuhi Standar
Diduga BBM Oplosan Sudah Beredar Luas di Kota Kupang, Sangat Meresahkan Masyarakat
Raih Poin 75, Tim Hompimpa Jadi Pemenang Turnamen PUBG Mobile Forum Pemuda NTT Kota Kupang 2025
Diduga Kualitas Konstruksi Buruk, DPRD Kota Kupang Soroti Pekerjaan Lubang Resapan Tahun 2024
Keluarga Minta Polresta Kupang Kota Tangkap Pelaku Penganiayaan Terhadap Andy Sukmawati
Mahasiwa Fisip Unwira Kupang Ikut Gerakan GAMADES di Borong
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 16:56

Seorang Pemuda di Kota Kupang Ditemukan Tewas Tenggelam di Lubang Bekas Galian C

Kamis, 17 April 2025 - 15:58

PT. Pertamina Sebut BBM di Kota Kupang Sudah Memenuhi Standar

Kamis, 17 April 2025 - 15:03

Diduga BBM Oplosan Sudah Beredar Luas di Kota Kupang, Sangat Meresahkan Masyarakat

Rabu, 16 April 2025 - 15:14

Raih Poin 75, Tim Hompimpa Jadi Pemenang Turnamen PUBG Mobile Forum Pemuda NTT Kota Kupang 2025

Senin, 14 April 2025 - 16:02

Keluarga Minta Polresta Kupang Kota Tangkap Pelaku Penganiayaan Terhadap Andy Sukmawati

Minggu, 13 April 2025 - 21:24

Gandeng Orang Muda Cendana Wangi, DPD Forum Pemuda NTT Kota Kupang Gelar Turnamen PUBG Mobile

Sabtu, 12 April 2025 - 15:42

DPRD Kota Kupang Bakal Panggil Dirut RSUD S. K. Lerik drg. Dian Sukmawati Arkiang

Jumat, 11 April 2025 - 15:45

Bupati Falen Kebo Siap Jadikan PLBN Napan Sebagai Penggerak Ekonomi dan Pariwisata Indonesia – Timor Leste

Berita Terbaru

Slot Gacor Gampang Menang Dengan RTP Live Tertinggi