Aksi Demonstrasi Aliansi Santri Gus Dur: Ketua PWNU NTT Itu Pelanggaran Adab

- Reporter

Senin, 5 Agustus 2024 - 20:22

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zonalinenews-Kupag,- Pada Jumat, 2 Agustus 2024, sekelompok massa yang mengatasnamakan ‘Aliansi Santri Gus Dur’ melakukan aksi demonstrasi di kantor Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU). Aksi tersebut memprotes keputusan atau kebijakan tertentu yang diambil oleh PBNU, dengan dalih bahwa mereka mewakili suara santri Gus Dur. Namun, aksi ini menimbulkan reaksi keras dari berbagai pihak, termasuk Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Nusa Tenggara Timur (NTT), Drs. KH. Pua Monto Umbu Nay.

Dalam pernyataan sikapnya, Drs. KH. Pua Monto Umbu Nay yang diterima media zonalinenews, Senin, 5 Agustus 2024 malam, KH. Pua Monto Umbu Nay menilai bahwa tindakan demonstrasi tersebut sangat bertentangan dengan karakter santri yang sebenarnya.

Menurutnya, prinsip utama yang dipegang dalam budaya pesantren adalah “sami’na wa atha’na” (kami mendengar dan kami taat).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam pandangannya, santri tidak mengenal kata tidak atau membantah terhadap kyai tanpa melalui proses musyawarah atau diskusi terlebih dahulu. Tindakan mendemo pengasuh atau kyai dianggap sebagai bentuk penghinaan terhadap diri sendiri dan melecehkan citra santri.

Ketua PWNU NTT juga menggarisbawahi bahwa Nahdlatul Ulama seharusnya dipandang sebagai lembaga yang besar dan penuh dengan nilai-nilai pesantren, di mana para santri belajar dan berkhidmat di bawah bimbingan kyai. Oleh karena itu, aksi demo yang dilakukan oleh kelompok yang mengaku sebagai santri Gus Dur dinilai sebagai pelanggaran terhadap adab dan nilai-nilai tradisional yang dijunjung tinggi dalam lingkungan santri.

Drs. KH. Pua Monto Umbu Nay sangat menyayangkan aksi demonstrasi tersebut sebagai tindakan yang tidak sesuai dengan etika dan ajaran pesantren. (*tin)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bulan Suci Ramadhan, Alumni Akpol 2021 di NTT Berbagi Berkah Bersama Anak Panti Asuhan
Pemprov Berharap Forum Pemuda NTT Bisa Mengajak Anak Muda NTT Untuk Pulang dan Membangun NTT
Bank BI Perwakilan NTT : Forum Pemuda NTT Harus Mendorong Anak Muda Untuk Berperan Aktif Bangun NTT
Dukung Program Gubernur “Ayo Bangun NTT”, Kadin NTT Beri Apresiasi Kepada Forum Pemuda NTT
Wakil Ketua I DPRD Kota Kupang Jabir Marola Gelar Buka Puasa Bersama Warga
Partai NasDem Berbagi Kasih di Bulan Ramadhan Bersama Warga Muslim di Kota Kupang
Melki – Johni Siapkan Ruang Pengaduan “Meja Rakyat” dan Sekertariat “Ayo Bangun NTT”
Komisi II DPRD Kota Kupang Gelar RDP Bersama Disperindag Soal Pasar Murah Bersubsidi
Berita ini 258 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:29

Wakil Ketua I DPRD Kota Kupang Jabir Marola Gelar Buka Puasa Bersama Warga

Jumat, 14 Maret 2025 - 21:05

Komisi II DPRD Kota Kupang Gelar RDP Bersama Disperindag Soal Pasar Murah Bersubsidi

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:47

World Cancer Day 2025, Dines Kota Kupang Kerjasama Dengan PDS PA dan PDSRK Gelar Deteksi Dini Kanker Mulut Rahim dan Tumor Payudara

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:35

Kewenangan Pengelola Parkir di Kota Kupang Ada di Pemkot

Selasa, 11 Maret 2025 - 16:54

DPRD Kota Kupang dan Pemkot Setujui Penetapan Ranperda Kota Layak Anak

Kamis, 27 Februari 2025 - 23:03

Adrian Masang Resmi Terima SK Ketua DPD Kota Kupang Forum Pemuda NTT

Rabu, 26 Februari 2025 - 14:09

Tahun 2025 Pemkot Kupang Anggarkan Dana Rp 44, 7 M Untuk Pekerjaan Jalan Lingkugan dan Hotmix

Selasa, 25 Februari 2025 - 18:38

Kekurangan Anggaran ETMC 2025, DPRD Kota Kupang Minta Semua Pihak Kolaborasi Dukung Persekota Koepang

Berita Terbaru

Slot Gacor Gampang Menang Dengan RTP Live Tertinggi